Senin, 19 Oktober 2020

Pertemuan 13 Fungsi logika

 

FUNGSI LOGIKA

 

 

Fungsi Logika adalah fungsi yang digunakan untuk menjawab pertanyaan dimana dalam pertanyaan itu terdapat syarat untuk menjawabnya.

 

Fungsi Logika secara garis besar dibedakan menjadi 4 jenis, antara lain :

 

 Fungsi Logika AND

Fungsi logika AND digunakan untuk menyelesaikan suatu persoalan yang mana dalam persoalan terdapat lebih dari satu syarat yang harus dipenuhi semuanya.

 

=IF(AND(SYARAT 1;SYARAT 2; SYARAT ...);JAWABAN 1; JAWABAN 2)

 

 Fungsi Logika OR

Fungsi logika OR digunakan untuk menyelesaikan suatu persoalan yang mana dalam persoalan tersebut cukup dipenuhi satu syarat saja dari beberapa syarat yang ada.

 

=IF(OR(SYARAT 1;SYARAT 2; SYARAT ...);JAWABAN 1; JAWABAN 2)

 

Fungsi Logika (IF) Tunggal

Fungsi logika tunggal digunakan untuk menyelesaikan suatu persoalan yang mana dalam persoalan tersebut terdapat satu syarat yang harus dipenuhi dengan 2 kemungkinan jawaban.

 

=IF(SYARAT/PERNYATAAN;JAWABAN 1;JAWABAN 2)

 

Fungsi Logika (IF) Majemuk / Ganda

Fungsi logika ganda digunakan untuk menyelesaikan suatu persoalan yang mana dalam persoalan tersebut terdapat lebih dari satu syarat yang harus dipenuhi dengan 3 atau lebih kemungkinan jawaban.

 

=IF(SYARAT 1;JAWABAN 1;IF(SYARAT 2;JAWABAN 2;JAWABAN 3))

 

  1. Khusus menjalankan fungsi if :

Fungsi if adalah fungsi logika   yang digunakan untuk mengambil keputusan berdasarkan syarat yang ditentukan.

Format penulisan fungsi if adalah :

 

  • Pilih sel yang akan dihitung
  • Click Insert – pilih Function ( atau click icon ƒҳ )
  • Pilih  if – click OK ( Muncul kotak dialog berikut )


Pada kotak Logical Tes : Isilah dengan syarat yang ditentukan

Pada kotak value if true  : Isilah dengan hasil jika syarat terpenuhi

pada kotak value if false : Isilah dengan hasil jika syarat tidak terpenuhi

 

Penulisan Syarat / ekspresi logika menggunakan operator logika.

 Ada 6 operator logika yaitu :

1.         =          sama dengan

2.         >          lebih besar

3.         <          lebih kecil

4.         >=        lebih besar dan sama dengan

5.         <=        lebih kecil dan sama dengan

6.         <>        tidak sama dengan

 

Setelah selesai Click OK

 

Tidak ada komentar:

KEWARGANEGARAAN DIGITAL

  MODUL INFORMATIKA KELAS X SMK SEMESTER GENAP TAHUN AJARAN 20 22 /20 23     Elemen           : Praktik Lintas Bidang (PLB) Peser...